Halo teman-teman semuanya, pada kesempatan kali ini kita semua akan belajar bagaimana cara membuat authentication dengan Laravel dan Next.js. Untuk provider token yang nanti kita akan gunakan adalah JWT atau JSON Web Token.
Apa itu JWT ?
JSON Web Token
atau biasa disebut dengan JWT adalah standar terbuka (RFC 7519) yang mendefinisikan cara untuk mentransmisikan informasi dengan aman antar pihak sebagai objek JSON.
Selengkapnya, teman-teman bisa baca pada artikel berikut ini : https://santrikoding.com/apa-itu-jwt.
Apa itu Laravel ?
Laravel adalah web framework yang dikembangkan menggunakan bahasa pemrogramman PHP dengan sumber terbuka (open source). Dan menggunakan konsep Model-View-Controller sebagai arsitekturnya.
Laravel menjadi framework yang sangat banyak diminati oleh para pengembang web, karena banyaknya fitur dan ekosistem yang sangat baik. Dan tentunya dengan dukungan komunitas yang sangat besar.
Dan pada tutorial kali ini, Laravel aka kita jadikan sebagai backend yang menyediakan REST API dan bertugas membuat token berbasis JWT.
Apa itu Next.js ?
Next.js merupakan framework populer dari React.js yang bersifat open source dan memiliki fitur Server Side Rendering atau biasa disebut dengan SSR.
Dan Next.js memang dibangun untuk membuat aplikasi yang stabil dan memiliki kemudahan dibandingkan kita membuat aplikasi dengan universal React.js. Sebelum teman-teman menggunakan Next.js, alangkah lebih baiknya belajar tentang fundamental JavaScript dan JavaScript ES6.
Sebelum teman-teman melanjutkan ke tutorial berikutnya, silahkan teman-teman selesaikan list tutorial berikut ini, karena untuk pembahasan Laravel JWT sudah pernah dibahas sebelumnya.
-
Tutorial Laravel JWT #1 : Apa itu JWT (Json Web Token) ?
-
Tutorial Laravel JWT #2 : Membuat Project Laravel
-
Tutorial Laravel JWT #3 : Installasi dan Konfigurasi JWT (Json Web Token)
-
Tutorial Laravel JWT #4 : Membuat RESTful API Register
-
Tutorial Laravel JWT #5 : Membuat RESTful API Login
-
Tutorial Laravel JWT #6 : Membuat RESTful API Logout
Setelah teman-teman menyelesaikan list tutorial di atas, maka sekarang bisa dilanjutkan pada sisi Next.js-nya. Dimana nantinya kita akan belajar banyak hal, seperti installasi Next.js, installasi Bootstrap, membuat proses register, membuat proses login dan menampilkan user pada halaman dashboard.
Terima Kasih