Belajar JavaScript Dasar #16: Module (import & export)


👍 0 ❤️ 0 💡 0 🔥 0 🙌 0 🥳 0
Belajar JavaScript Dasar #16: Module (import & export)

Halo teman-teman semuanya, pada artikel kali ini kita akan belajar tentang Module di JavaScript, fitur penting yang membuat kode kita lebih rapi, terstruktur, dan mudah dikelola, terutama saat project sudah mulai besar.

Apa Itu Module di JavaScript?

Module adalah file JavaScript terpisah yang dapat mengekspor function, object, atau variable agar bisa digunakan di file lain. Dengan module, kita bisa memecah kode menjadi bagian-bagian kecil yang lebih fokus pada satu tugas, sehingga lebih mudah untuk dikembangkan dan dirawat.

Cara Export di JavaScript

Ada dua cara utama untuk melakukan export:

  1. Named Export

    Kita bisa mengekspor beberapa hal dari satu file:

    // file: math.js
    
    export function tambah(a, b) {
      return a + b;
    }
    
    export function kurang(a, b) {
      return a - b;
    }
    
  2. Default Export

    Kita bisa mengekspor satu nilai utama dari file:

    // file: greet.js
    
    export default function greet(nama) {
      console.log(`Halo, ${nama}!`);
    }
    

    Dengan default export, satu file hanya bisa punya satu default yang diekspor.

Cara Import di JavaScript

Untuk menggunakan apa yang sudah diekspor, kita perlu import di file lain.

  1. Import dari Named Export

    // file: app.js
    
    import { tambah, kurang } from './math.js';
    
    console.log(tambah(5, 3)); // Output: 8
    console.log(kurang(5, 3)); // Output: 2
    

    Kalau mau, kita juga bisa mengimpor semua sekaligus:

    import * as math from './math.js';
    
    console.log(math.tambah(10, 5)); // Output: 15
    
  2. Import dari Default Export

    // file: app.js
    
    import greet from './greet.js';
    
    greet('Budi'); // Output: Halo, Budi!
    

    Perhatikan:

    • Default export tidak perlu menggunakan {} saat di-import.
    • Named export harus menggunakan {} saat di-import.

Kesimpulan

Module di JavaScript memungkinkan kita membagi kode ke dalam file-file kecil yang lebih terorganisir. Dengan menggunakan export dan import, kita bisa memanfaatkan kembali fungsi, variabel, atau objek dari file lain dengan mudah.

Pada artikel berikutnya, kita semua akan belajar tentang Promise di dalam JavaScript.

Terima Kasih


Fika Ridaul Maulayya
Full-Stack Developer, Content Creator and CO-Founder SantriKoding.com

Suka dengan tulisan di SantriKoding? Kamu bisa memberikan dukungan dengan berdonasi atau bagikan konten ini di sosial media. Terima kasih atas dukungan Anda!

KEBIJAKAN KOMENTAR

Saat memberikan komenatar silahkan memberikan informasi lengkap tentang error, seperti: screenshot, link kode, dll. Baca aturan komentar kami