Tutorial CRUD Laravel Livewire SPA #9 : Hapus Data Dari Database - Halo teman-teman semuanya, pada kesempatan kali ini kita semua akan belajar bagaimana cara membuat delete data menggunakan Laravel Livewire.
Pada tahap ini kita hanya menambahkan 1 function
saja di dalam component Index Post
, jika teman-teman penassaran sesimple apa itu. Lansung saja kita mulai.
Langkah 1 - Membuat Function Destroy
Disini kita hanya menambahkan 1 function
saja dengan nama function destroy
di dalam component Index Post
. Silahkan teman-teman buka file app/Http/Livewire/Post/Index.php
dan tambahkan kode berikut ini :
/**
* destroy function
*/
public function destroy($postId)
{
$post = Post::find($postId);
if($post) {
$post->delete();
}
//flash message
session()->flash('message', 'Data Berhasil Dihapus.');
//redirect
return redirect()->route('post.index');
}
Dari kode diatas, jika teman-teman perhatikan di dalam function destroy
kita mencari data post berdasarkan ID
, jika data tersebut ditemukan, maka kita akan melakukan delete data.
Jika component Index post ditulis dengan lengkap, kurang lebih seperti berikut ini :
<?php
namespace App\Http\Livewire\Post;
use App\Post;
use Livewire\Component;
use Livewire\WithPagination;
class Index extends Component
{
use WithPagination;
/**
* destroy function
*/
public function destroy($postId)
{
$post = Post::find($postId);
if($post) {
$post->delete();
}
//flash message
session()->flash('message', 'Data Berhasil Dihapus.');
//redirect
return redirect()->route('post.index');
}
public function render()
{
return view('livewire.post.index', [
'posts' => Post::latest()->paginate(5)
]);
}
}
Langkah 2 - Uji Coba Aplikasi
Sekarang silahkan teman-teman coba mengahpus data dari yang sudah inputkan sebelumnya, jika berhasil maka teman-teman akan mendapatkan tampilan kurang lebih seperti berikut ini :
SOURCE CODE
Untuk teman-teman yang ingin mengunduh source codenya : https://github.com/maulayyacyber/CRUD-Laravel-Livewire-SPA
KESIMPULAN
Pada tutorial kali ini kita semua telah belajar bagaimana membuat function destroy atau hapus data dari database di Laravel Livewire.
Jika teman-teman ada pertanyaan atau kendala saat mencoba, silahkan teman-teman bisa bertanya melalui kolom komentar dibawah artikel ini.
Terima Kasih